Macam-macam Karakter Para Waly dan Ulama

Macam-macam Karakter Para Waly dan Ulama
Di setiap zaman anda akan menemukan waly dan ulama dengan macam-macam karakter, diantaranya
1. Tipe Umary: 

Gaya sidi umar bin khattab, jarang senyum, cepat marah dalam masalah yang haq, kharismatik dan di takuti, kalau beliau datang bisa membuat orang ketawa jadi diam, bahkan umar juga pernah membuat seorang ibu keguguran ketika melihatnya.

Imam aly pernah menasehatinya, wahai umar kalau bisa lebih lembutlah kurangi sedikit kharismamu, lalu umar berkata "benarkah begitu?", ali menjawab"iya, begitulah".

lalu umar bertanya "baiklah aku berusaha menjadi sedikit lebih lembut, tapi sebelum itu aku ingin kamu jawab dengan terus terang, apakah aku kerasnya aku itu dalam kebenaran atau kebatilan?", "Tentu saja dalam kebenaran" jawab imam ali,"kalau itu di atas kebenaran maka aku akan jadi lebih keras lagu", karakter inilah yang membuat beliau ditakuti setan, jika beliau jalan disatu jalan maka setan akan berjalan di jalan yang lain.

2. Tipe usmany: 

Tipe orang banyak berbuat dan berjasa sangat besar, tapi tak banyak dibicarakan orang, tapi beliau sangat dihormati oleh orang yang mengenal beliau, pada masa beliau alquran berhasil di atas kertas, pada masa beliau ekonomi maju pesat, banyak negeri dibebaskan, beliau menikahi 2 putri nabi, waqaf beliau sangat banyak, sampai sekarang masih ada rekening atas nama beliau sampai sekarang, tapi beliau jarang dibicarakan oleh banyak orang karena sifat beliau yang pemalu, sampai2 malaikat pun malu sama beliau.

3. Tipe sayidina ali dan sayidna abu bakar.

Mereka adalah tipe terkenalnya tergantung jasanya, mereka di ingat sesuai dengan apa yang mereka lakukan, tipe mereka adalah mayoritas ulama, merekalah yang menjadi pembimbing umat.

4. Tipe mastur 

Mereka adalah tipe yang tidak dikenali orang sama sekali padahal mereka orang yang sangat dekat sama allah, bahkan kadang mereka gak tau kalau mereka waly.

5. Ahlul jadb mereka ini spesial.

Mereka tidak bisa hidup sebagai orang biasa karena perjalanan rohani mereka di atas rata-rata, seperti uwais yang menghindar dari manusia, atau abidzar yang dikatakan nabi tidak sanggup hidup dengan manusia biasa, akhirnya memilih hidup menyendiri dengan cara sendiri di tengah sahara, kita dilarang mengikuti gaya hidup mereka, karena kecuali kena ahwal.

Semua tipe punya tugas masing-masing, jadi wali gak satu macam harus lembut atau ulama terkenal semua, yang menyatukan mereka itu satu, tidak ada rasa takut dan tidak ada rasa sedih. Coba di ingat-ingat orang seperti ini disekeliling kita, siapa saja mereka, dan dari tipe mana?
 
Sumber : www.umdah.co
Share on Google Plus

About Ari Munanzar

0 comments:

Post a Comment

Selalu indah dengan kata-kata yang indah pula